Jumat, 13 Maret 2015

Apakah berubah itu baik?

Kini banyak orang berubah karena lingkungan yang menuntut mereka untuk mengikutinya, perubahan itu mencakup segala hal yang berkaitan dengan perkataan, sikap, bahkan tindakan seseorang, semua itu  sudah menjadi kebiasaan yang tak aneh lagi, untuk mereka yang dulunya pendiam, sederhana, dan kini telah berubah menjadi sosok yang boros, tampil menonjol dari yang lain, bahkan terkadang mereka melupakan kewajiban yang harus dipenuhinya sebagai seorang anak untuk membahagiakan dan membuat bangga orangtuanya, mereka sering menghamburkan uang untuk shopping, jalan-jalan, makan ditempat mahal, untuk menjaga tren dan gengsi mereka harus melakukan berbagai cara meskipun itu bukan merupakan sosok asli mereka, awalnya mereka tertarik dan ingin menjadi kelompok yang terdepan, mereka berusaha ikut bergabung dan menyesuaikan diri meski sedikit memaksa, ketika mereka sudah terjerumus, maka tidak satu orang pun yang tahu mana diri mereka yang sebenarnya, mereka berubah sangat drastis, sehingga orang terdekatnya pun akan merasa aneh dan tidak nyaman. Perubahan mereka itu berdampak negatif jika terus dilakukan, maka dari itu, sejak dari sekarang mulailah berhati-hati dalam memilih teman, pilih teman yang membawa kebaikan untuk hidup yang berkah ini, agar lebih bermanfaat dan tidak merugikan satu sama lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar